Hingga saat ini, konservasi lingkungan dan ekosistem di Indonesia masih menghadapi banyak tantangan sehingga pasokan jasa lingkungan yang semestinya disediakan terus tergerus dan laju ketersediaannya mengalami penurunan pada taraf yang mengkhawatirkan. Air contohnya. Air merupakan komoditas dan jasa lingkungan mendasar bagi kehidupan manusia. Kerusakan DAS akan mengurangi fungsi ekosistem dari DAS tersebut, termasuk pasokan serta aliran jasa lingkungan yang disediakan, dan pada akhirnya memimbulkan masalah kekurangan air, banjir, longsor dan bencana alam lainnya yang mengancam kesejahteraan manusia.